Training Waris Islam dipondok Pesantren Al-Gontory

 On Selasa, 23 Agustus 2016  

Training Waris Islam dipondok Pesantren Al-Gontory
Lembaga Konsultan dan Training Waris Zaid Bin Tsabit Waris Center kembali menggelar training waris islam di Perigi Tangerang tepatnya di pondok pesantren Al Amanah Al Gontor. Pada training waris kali ini Zaid Bin Tsabit menggandeng beberapa mitra diantaranya pondok pesantren Al Amanah Al Gontor, Komunitas Country, AMSI Asosiasi motivator seluruh indonesia dan Peradi (Perhimpunan Advokat Indonesia).

Menghadirkan pembicara utama Ustadz Ahmad Bisyri Syakur, Lc, MA (Konsultan & Trainer Waris Zaid Bin Tsabit) dan di dampingi oleh Motivator Super Bahagia sekaligus ketua AMSI Asosiasi motivator seluruh indonesia Pak Drc. DH. Ismail. Acara Training waris kali lain dari biasanya terasa sangat istimewa karena yang membuka acara adalah Pimpinan Pondok Pesantren Al Amanah Al Gontor KH.SUNDUSIN MAKMUN.

Pelatihan Waris Islam dipondok Pesantren Al-Gontory Peserta yang hadir pada Training Waris kali ini sangat beragam, mulai dari guru dan pimpinan Pondok Pesantren Al Amanah Al Gontor, Adokat atau pengacara yang tergabung dalam Peradi, Perwakilan dari Masjid Istiqlal Jakarta dan Pengusaha. Dan yang tak kalah menarik adalah ada peserta dari Pengacara yang beragama non muslim ikut dalam training waris. Jumlah peserta yang hadir dalam training kali ini adalah kurang lebih 20 Orang.

Jalannya Acara Training 

Acara training waris dimulai jam 9.15 mundur 15 menit dari jadwal karena menunggu peserta 50% hadir. Acara dibuka oleh MC Bapak Drc. DH. Ismail, kemudian dilanjutkan dengan tilawah atau pembacaan ayat suci Al-Quran oleh salah satu santri pondok pesantren Al Amanah Al Gontor.

Setelah pembacaan ayat suci Al-Quran acara dilanjutkan dengan sambutan-sambutan. Sambutan pertama oleh Pimpinan pondok pesantren Al Amanah Al Gontor yang sekaligus membuka acara training, kemudian dilanjutkan dengan sambutan kedua oleh Manajer Zaid Bin Tsabit Bapak Hendrayana, SEI. 

Setelah acara sambutan selesai maka dilanjutkan dengan agenda berikutnya yaitu penyampaian materi training waris oleh Ustadz Ahmad Bisyri Syakur, Lc, MA. Baru berjalan satu jam penyampaian materi para peserta sudah mulai tidak sabar untuk bertanya, maka moderator memberikan kesempatan kepada 3 orang untuk bertanya. Pertanyaan pertama langsung disambar oleh salah satu peserta dari Perhimpunan Advokat Indonesia kemudian di lanjutkan dengan pertanyaan oleh peserta lain. 

 

Pertanyaan-pertanyaan yang disampaikan cukup tajam terutama dari pengacara karena mereka mendapat keluhan dan masalah langsung dari client mereka selama ini. Dari permasalahan yang tanyakan Alhamdulillah mereka sangat puas setelah mendapat jawaban dari Ustadz. 

Setelah memberikan 3 kesemapatan kepada 3 penanya maka acara dilanjutkan kembali dengan penyampaian materi lanjutan. Tepat pukul 12.00 acara dihentikan untuk SOIMAH (Sholat, Istirahat, dan Makan).  

Tepat pukul 13.00 acara dilanjutkan kembali dengan penyampaian materi lalu tanya jawab. Agar para peserta tetap semangat dan konsentrasi dengan materi yang disampaikan maka moderator menyelipkan permainan di tengah-tengah acara dan terbukti cukup ampuh mengembalikan semangat dan kosentrasi para peserta. 

Akhirnya tepat pukul 14.30 acara training warispun selesai dan di tutup dengan doa oleh salah satu peserta dari pondok. Setelah doa acara dilanjutkan dengan testimoni dari peserta dan foto bersama.

 

Alhamdulillah acara Training Waris hasil kerasama dengan Country, Pondok Pesantren Al-Gontory dan Peradi berjalan lancar. Para pesertapun puas dengan materi dan jawaban yang diberikan oleh Ustadz Ahmad Bisyri. 

Insya Allah kegiatan training waris semacam ini akan terus digalakan guna mempercepat sosialisasi Waris Islam di Indonesia. Kami sangat terbuka dengan pihak-pihak yang ingin bekerjasama dalam hal training waris ini. Untuk info dan kerjasama Training Waris bisa menghubungi 089653312998 / 0812 8448 8651 (Muslimin)

Kami juga telah menjalin kerjasama dengan Masjid Istiqlal dan Alhamdulilah Zaid Bin Tsabit sudah diberikan 2 kali kesempatan dalam Kajian Dhuhur dengan materi waris. Insya Allah program ini akan dijadwalkan secara rutin setiap bulan oleh pihak Istiqlal Jakarta. Semoga dengan memperbanyak kegiatan-kegiatan semacam ini Waris Islam segera tersosialisasikan dan ujungnya adalah penerapan pada setiap keluarga muslim. Mohon doa dan supportnya dari Bapak/Ibu semua semoga kami selalu dimudahkan dan dilancarkan pada setiap kegiatan sosialisasi waris islam. 


Training Waris Islam dipondok Pesantren Al-Gontory 4.5 5 Konsultan Digital Marketing Selasa, 23 Agustus 2016 Training waris islam special dengan mengahdirkan guru, advokat, pengusaha dan bendahara Lembaga Konsultan dan Training Waris Zaid Bin Tsabit Waris Center kembali menggelar training waris islam di Perigi Tangerang tepatnya di...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar